0

PPI Se-Dunia bekerjasama dengan Ikatan Guru Indonesia (media partner) pada program Bantu Guru Melihat Dunia (BGMD) yang diselenggarakan secara online.

Program ini bertujuan memberi informasi dan wawasan tentang sistem pendidikan di negara-negara yang memiliki kualitas sistem pendidikan yang lebih baik kepada masyarakat dari pengalaman para guru yang berkontribusi dalam program ini.

Dalam program Bantu Guru Melihat Dunia (BGMD) sebelumnya, beberapa guru telah diberangkatkan ke beberapa negara, seperti Jepang, Tiongkok, Australia, dan Malaysia.

Program ini akan dilaksanakan dalam bentuk webinar yang berisi kegiatan berbagi pengalaman para guru dan
tanya jawab seputar pendidikan di negara yang telah di kunjungi.

Adapun acara tersebut akan dilaksanakan pada::

Hari, tanggal : Senin-Selasa, 22-23 Juni 2020
Waktu : 19.00-21.00 WIB
Tempat : Channel YouTube PPI TV

Tema: “Sekolahku Kini: Implementasi Nilai Pendidikan Dari Berbagai Negara”

Sharing And Growing Together

Posting Komentar

 
Top