0

WEBINAR NASIONAL DAN ONLINE WORKSHOP IGI LUTIM

Salam Guru Hebat!

Learning From Home dan Work From Home saat ini menjadi sebuah tantangan besar pada pendidik maupun peserta didik termasuk para orang tua. Dalam dunia pendidikan, tantangan LFH dan WFH bagi para pendidik, orang tua dan peserta didik adalah bagaimana pendidik tetap dapat melakukan proses pembelajaran dengan baik, dan bagi peserta didik adalah bagaimana bisa mengikuti proses pembelajaran dengan baik pula, dan bagi orang tua adalah bagaimana bisa mendampingi anak dalam menjalankan proses pembelajaran di rumah.

Salah satu upaya dalam mewujudkan pelayanan pembelajaran bebas stress dari rumah adalah bagaimana menciptakan sinergitas pendidik, orang tua dan peserta didik. Sinergitas diantara 3 komponen utama Learning From Home sangat diperlukan dalam merancang proses pembelajaran yang efektif, efisien dan bebas dari “stress”.

IGI Kabupaten Luwu Timur sadar akan peranan ketiga kompenen tersebut sangat penting dan mengambil respon positif dengan melaksanakan Webinar Nasional dan Online Workshop “SINERGITAS GURU DAN ORANG TUA, MERANCANG LEARNING FROM HOME BEBAS STRESS DI TENGAH PANDEMI”

*Narasumber Nasional*:
Bapak Munif Chatib
(Praktisi Pendidikan dan Penulis Buku Best Seller Orang tuanya Manusia dan Gurunya Manusia)
*Host* :
Bapak Andi Lukman AM
(Wakil Kepala Sekolah SMA YPS Soroako)
Mari manfaatkan kegiatan ini dengan bergabung pada:

*Waktu* : Sabtu, 13 Juni 2020
*Pukul* : 09.00 – 11.00 Wita
*Vicon* : Live Microsoft Teams (link dibagi di grup peserta)

*Registrasi*:
Silahkan daftarkan diri anda di:
– link webinar saja untuk ortu, guru, umum: https://bit.ly/webinar-saja
– link webinar dan workshop untuk umum: https://bit.ly/Webinar-Workshop-Plus-Umum
– link webinar dan workshop untuk anggota igi: https://bit.ly/webinar-workshop-anggota-IGI

*Fasilitas*:
– Ilmu yang bermanfaat (materi pdf).
– Sertifikat Webinar dan Sertifikat Workshop 32 Jam.
– Giveaway dari Sponsor, pulsa 1 juta/10 orang (diundi untuk 100 pendaftar pertama).

Salam Sharing And Growing Together.
*Pengurus IGI LUWU TIMUR*

Posting Komentar

 
Top